Selasa, 06 Mei 2014

Malang

tentang air payau kehitaman
beriak membentuk pasukan kerajaan
siap menyerang, siap menghantam
satu sosok melompat ke dalam perangkap ikan
tangannya menyembul tak karuan
kaca matanya berkilauan penuh harapan
lagi, satu sosok menghentikan takdir Tuhan
dan sekarang dua bocah malang tak terselamatkan


2 komentar: